Minggu, 23 Mei 2010

Bos Yahoo Sebut Google akan Alami Masalah

Bos Yahoo Sebut Google akan Alami Masalah

Carol Bartz
(IST)
INILAH.COM, Jakarta- Google akan mendapat masalah jika tidak melakukan keragaman bisnis, kata pemimpin Yahoo Carol Bartz. Yahoo dan Google merupakan raksasa di pasar pencarian internet.
Carol Bartz mengatakan bahwa Google seharusnya melakukan lebih banyak bukan hanya mesin pencari dan menyarankan untuk mengembangkan perusahaan sebesar Yahoo setiap tahunnya.
Bartz memberikan komentar ini saat ditanya soal jaringan luas Yahoo dan layanan yang menggambarkan merek dagang tersebut.
Yahoo merupakan salah satu situs terbesar di dunia dengan pelanggan lebih dari 200 juta, berdasarkan data Nielsen.
Mereka bersaing dengan Google di pasar pencarian, namun hanya miliki 17% pasar di AS, sedangkan Google 65% menurut Comscore. Yahoo baru-baru ini menjalin kesepakatan dengan Bing milik Microsoft untuk memperkuat mesin pencari mereka.
“Google berada dalam masalah karena Google hanya diketahui soal pencarian,” kata Bartz.
“Ini hanya setengah dari bisnis kami, tapi itu 99,9% bisnis mereka. Mereka seharusnya mencari sesuatu yang lain untuk dilakukan,” tambahnya.
“Google harus mengembangkan perusahaan seperti yang dilakukan Yahoo setiap tahunnya agar lebih menarik.”[ito]

Related Posts:

  • Sedikit TrickkmREn nyoba nginstal OS w.Seven di Lappy,, tapi kagag berhasil..Hm.m.m., setelah beroikir agak lama (),lebay mode : ON (),,hhe. Akhirnya kepikiran ngistal via USB 2.0. Katanya sech lumyan simple dibanding ngiNstal Via DVD-Roo… Read More
  • InTerNet GrAtisssssNia ups..ni mksudku..hhe.. ada sedikit tips buat para gretonger yang hobi hidup dengan barang gratisan dan semua serba gratis pokok e.. Simak ajja Gan Sedikit trik buat internet gratis AXIS di PC. sekarang koneksi axis tanp… Read More
  • google webmastergoogle-site-verification: google194e2d58f361fe9e.html… Read More
  • google-site-verification: google194e2d58f361fe9e.html… Read More
  • Re-Opening New IM2 Broadband Center - Kayun SurabayaDalam usaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan dan masyarakat, IM2 juga melakukan peremajaan/re-opening IM2 Broadband Center (IBC) Kayun yang berlokasi di Jl. Kayoon, No. 72 – 74. Pada new IBC Kayun ini pelangga… Read More

0 komentar:

Posting Komentar